No image available for this title

Tesis Profesi

PENERAPAN TERAPI SUPORTIF DENGAN TEKNIK REASSURANCE UNTUK MENGURANGI KECEMASAN PADA KLIEN GANGGUAN KECEMASAN UMUM DI RUMAH AUTIS BEKASI



ABSTRAK

Gangguan kecemasan umum (Generalized Anxiety Disorder) merupakan kondisi yang ditandai dengan kecemasan dan kekhawatiran yang berlebihan dan tidak rasional bahkan terkadang tidak realistik terhadap berbagai peristiwa kehidupan sehari-hari yang juga sering kali tentang hal-hal kecil, hingga mengganggu aktifitas sehari-hari. CP menggunakan terapi suportif dengan teknik reassurance untuk menciptakan suasana yang menentramkan sehingga ketegangan klien menjadi berkurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran klinis dan mengetahui hasil dari penerapan terapi suportif teknik reassurance. Desain penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan model single-case design dan teknik pengumpulan data yang digunakan ialah wawancara, observasi, dan tes psikologi. Analisa data menggunakan metode pettern matching, analisa perkembangan hasil intervensi, dan pre test-post test. Hasil terapi suportif dengan teknik reassurance adalah : dapat berkonsentrasi, tidur dengan nyenyak, merasa sehat, merasa tenang, optimis, tidak putus asa, memiliki pandangan yang positif dan percaya diri. Hasil Pre-test HARS berada pada kecemasan berat, sedangkan hasil skor Post-test HARS berada pada kecemasan sedang. Hal ini menunjukkan bahwa intervensi terapi supportif reassurance yang dilakukan dapat mengurangi kecemasan. Saran untuk klien adalah menjaga kesehatan, menjalin komunikasi dengan orangtua dan keluarga, mengembangkan usahanya, dan bersosialisasi dengan lingkungan sekitar.
Kata Kunci : Gangguan Kecemasan Umum, Terapi Suportif Reassurance


Ketersediaan

T KLS 105 PROFESI 20Tersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
T KLS 105 PROFESI 2015
Penerbit Fakultas Psikologi Universitas Persada Indonesia Y.A.I : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
967290010
Klasifikasi
TESIS PROFESI 15
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this